Tema Hari Stroke Sedunia tahun 2023 adalah #LebihKuatDariStroke, yang lebih menitikberatkan pada upaya pencegahan terhadap stroke. Data menunjukkan 80-90% stroke dapat dicegah. Kenali faktor risiko stroke, lakukan general check up berkala seperti kontrol tekanan darah, cek lab untuk memeriksakan kadar gula darah dan lemak darah, berhenti merokok, dan berolah raga.
Tekanan darah tinggi dapat meningkatkan risiko stroke sampai 8 kali.
Diabetes atau kencing manis dapat meningkatkan risiko stroke 6 kali.
Total kolesterol dan trigliserida tinggi dapat meningkatkan risiko stroke 1,5 kali.
KPK OTT – Cara Ampuh Mencegah Stroke
- K: Kenali faktor risiko stroke
- P: Periksakan diri anda
- K: Kontrol secara rutin
- O: Obati faktor risiko stroke
- T: Tekad yang kuat untuk hidup sehat
- T: Teruskan pesan ini ke orang-orang yang anda sayangi
Info lebih lanjut, klik: STROKE.ID
#LebihKuatDariStroke